Udara Pernafasan
Seseorang sedang menghirup udara segar |
Kali ini saya membuat artikel yang bertemakan udara pernafasan. Bernafas adalah kegiatan manusia untuk mengambil oksigen di dalam udara dengan menggunakan organ paru-paru.Tahukah anda bahwa manusia memiliki udara pernafasan? Paru-paru manusia memiliki kapasitas tententu dalam bernafas. Dan pada artikel ini saya akan menjelaskan macam macam udara pernafasan. Macam-macam udara pernafasan adalah sebagai berikut :
a.) Udara residu (UR) : Kapasitasnya kurang lebih 1.000 mL, yaitu udara yang selalu ada di dalam paru-paru.
b.) Udara pernapasan (UP) : Kapasitasnya kurang lebih 500 mL, yaitu udara yang keluar masuk paru-paru pada saat bernapas seperti biasa.
c.) Udara komplementer (UK) : Kapasitasnya kurang lebih 1.500 mL, yaitu udara yang dapat dipaksa untuk masuk paru-paru bila menarik napas kuat-kuat.
d.) Udara cadangan (UC) : Kapasitasnya kurang lebih 1.500 mL, yaitu udara yang dapat dipaksa untuk keluar paru-paru bila menghembuskan napas sekuat-kuatnya.
e.) Kapasitas vital (KV) : Kapasitasnya kurang lebih 3.500 mL, yaitu udara maksimum yang dapat di hiap atau di keluarkan paru-paru (UP + UK + UC).
f.) Kapasitas total (KP) : Kapasitasnya kurang lebih 4.500 mL, yaitu udara yang dapat tertampung secara maksimal di dalam paru-paru (KV + UR).
Sekian sobat artikel yang bisa saya sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan. Mohon maaf juga bila ada kesalahan dalam penulisan kata.
TERIMAKASIH TELAH MEMBACA ARTIKEL INI
0 comments :
Post a Comment